Parpol, Pecah Kongsi Menjelang Pilgub

INILAMPUNG.Com -- Konflik internal pimpinan partai politik mulai terjadi dikalangan mereka --para ketua partai politik gurem--- yang tidak lulus seleksi peserta pemilu 2014. menyusul akan adanya pesta demokrasi --pemilihan gubernur Lampung 2013. Sebagai contoh terjadi di partai Barisan Nasioonal (Barnas) Lampung.

Kepengurusan Partai Barisan Nasional (Barnas) kini terjadi dualisme. Hampir sebulan ini, beredar nama N.S. Septini atau Septi yang mengaku sebagai ketua umum DPD Partai Barnas Lampung, Kelompok Septini, terbentuk versi Ketua Umum DPP Partai Barnas M. Arfan.
Kelom[ok Septi  membantah kepengurusan ketua DPD Partai Barnas Lampung sebelumnya, yakni Tonny Betay.

Menurut Septi, dirinya ditunjuk ketua Partai Barnas Lampung dengan SK Kepengurusan DPD Partai Barnas dengan Nomor 60.32.09/SKEP/DPP-P.BARNAS/DPC/VIII/2012 tanggal 1 Agustus 2012 yang ditandatangani M. Arfan di Jakarta tentang Pengesahan Penyempurnaan Susunan Pengurus DPD Partai Barnas Provinsi Lampung Masa Bakti 2012–2017.

’’Saya tidak tahu siapa itu Tonny Betay yang sebelumnya mengaku ketua DPD Partai Barnas Lampung,” ucap Septi, dalam sebuat wawantara dengan pers yang dikutip Radarlampung, (15/6), kemarin.
.
Sementara, dilain pihak, Tonny Betay membantah keberadaan Septi sebagai ketua DPD Partai Barnas Lampung.  Tony Betay, menyebut, bisa saja surat yang menyatakan Septi adalah palsu.

"Bisa saja SK yang ditunjukkan itu tidak asli. Ya, dicek dahulu SK itu asli atau hanya abal-abal. Itu saja. Sejauh ini, ketua Partai Barnas Lampung adalah saya. Soal KTA, SK saya lengkap dan asli. Bisa dicek,” ungkap Tonny kemarin. (*)

 *) radarlampung

Baca Juga :

Share on :

0 komentar for Parpol, Pecah Kongsi Menjelang Pilgub

Leave comment

More on this category »

:: JADWAL IMSAKIYAH LAMPUNG ::

2013 inilampungdotcom. All Rights Reserved. - Designed by xDesign